Kamis, 25 September 2014

Tips dan Trik

Langkah-Langkah Membuat Email Google Baru

Memasukkan data pribadi anda.

  • Silahkan saudara membuka alamat gmail di http://mail.google.com/ 
  • Biasanya anda akan masuk ke layar login akun Google terlebih dahulu. pada layar tersebut di bagian kanan atas akan ada link Create an Account atau Buat Akun
  • Sebagaimana layaknya sebuah pendaftaran, Google akan meminta anda mengisi beberapa hal sebelum anda membuat email. Berikut ini adalah data yang harus anda isikan:
  • Nama depan dan belakang
  • Alamat email yang anda inginkan (akan ada pengecekan ketersediaan, karena tidak boleh ada dua alamat email yang sama)
  • Isikan password email yang anda inginkan. Password sebaiknya perpaduan huruf besar dan kecil dengan angka numerik. Contoh: AKunEmaiLGoOgle79. Saran saya ketik dulu password ini di sebuah notepad dan simpan.
  • Ketik ulang password anda untuk memastikan tidak ada karakter yang salah.
  • Masukkan tahun, bulan, dan tanggal kelahiran anda
  • Pilih jenis kelamin
  • Isikan nomor handphone anda pada pendaftaran ini. Handphone ini akan anda gunakan dalam pengamanan akun anda nantinya.
  • Jika anda punya akun emaill lainnya, isikan ke dalam formulir. Ini akan membantu anda jika akun email Google yang anda buat ini mengalami masalah nantinya.
  • Ketikkan lokasi atau negara anda
  • Tentu saja yang wajib hukumnya adalah menyetujui persyaratan Gmail
  • Klik tombol Langkah berikutnya (lihat contoh gambar di bawah)

Verifikasi Akun Email Anda

Pada saat anda membuat email di gmail ini anda mungkin akan diminta memverifikasi pendaftaran yang anda lakukan. Masukkan nomor handphone anda dan klik kirim kode verifikasi. Tunggu beberapa saat sampai anda menerima sebuah SMS dari Google.
Verifikasi pendaftaran akun gmail dengan SMS

  • Di dalam SMS itu ada sebuah kode 6 angka unik. Isikan nomor tersebut pada layar verifikasi akun email baru saudara....
Masukkan 6 angka unik kode verifikasi dari SMS

Edit Profil Akun Email Anda

Setelah melakukan verifikasi, anda akan diminta mengedit profil akun email baru anda dengan memasukkan sebuah foto. Tapi kalau anda belum mau mengedit profil, maka silahkan klik langkah berikutnya. Anda bisa mengubah profil anda nantinya dari link pengaturan akun.
Masukkan foto profil akun Google anda

  • Proses membuat email baru di Google sudah selesai, akan ada layar ramah tamah dari Google. Silahkan klik Lanjutkan ke Gmail
Halaman selamat datang saat Pembuatan email baru Google selesai

tentang Jurusan

Jurusan ilmu kesejahteraan masyarakat memiliki visi menjadi Jurusan yang unggul dan profesional serta berdaya saing dalam pengembangan ilmu dan profesi pekerjaan sosial dengan berlandaskan keimanan, ketaqwaan dan nilai-nilai ke-islaman. Kompetensi utama jurusan ini adalah 1) Mampu melakukan penelitian sosial yang berimplikasi terapan. 2) Mampu mengaplikasikan metode intervensi sosial di tingkat mikro, seperti menangani kasus di tingkat individu, keluarga dan kelompok. 3) Mampu mengaplikasikan metode intervensi sosial di tingkat mezzo, seperti melakukan assessment, merencanakan, melaksanakan, mengelola dan mengevaluasi program di tingkat organisasi dan komunitas lokal dan 4) Mampu mengaplikasikan metode intervensi sosial di tingkat makro, seperti melakukan perencanaan dan menganalisis kebijakan di tingkat daerah dan nasional.

Dalam rangka meningkatkan akademik Ilmu Kesejahteraan Sosial tersedia fasilitas Laboratorium, yang representatif dengan berbagai kegiatan akademik seperti: kajian/analisis masalah sosial, pelatihan, Case Conference dan praktikum mahasiswa, tersedia sarana perpustakaan yang sangat representatif dan hot spot area dan perkuliahan di kelas multi media.

Penghargaan berupa beasiswa diberikan kepada mahasiswa yang berprestasi, seperti beasiswa BBM (Beasiswa Belajar Mahasiswa), PPA (Peningkatan Potensi Akademik), Beasiswa dari perusahaan, Supersemar, dan Beasiswa PA (Panti Asuhan).
Prospek kerja lulusan Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial antara lain, akademisi (Guru, Dosen), PNS, Lembaga Penyelenggara Usaha Kesejahteraan Sosial, Rumah Sakit Umum (RSU), RSJ, Lembaga Permasyarakatan, LSM. Pemerhati masalah sosial, advokasi sosial. Sejak 3 tahun terakhir tepatnya tahun 2009 lulusan Ilmu Kesejahteraan Sosial FISIP-UMM telah direkrut oleh Kementrian Sosial RI sebagai tenaga Satuan Bakti Pekerja Sosial (Sakti Peksos).
 

Rabu, 24 September 2014

kampus UMM

umm adalah kampus besar yang ada Indonesia . umm berdiri pada tahun 1964 dan umm merukapan perguruan tinggi swasta. UMM sudah terakreditasi secara institusi dari BAN-PT dengan nilai A pada tahun 2013. lokasi kampus umm tersebar di 3 tempat Lokasi kampus UMM Kampus Utama (Kampus III) Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang, Kampus I Jl. Bandung No. 1 Malang,4dan Kampus II Jl. Bendungan Sutami 188A Malang. umm memiliki 10 fakultas yaitu agama islam, ekonomi dan bisnis, ilmu sosial dan ilmu politik, keguruan dan ilmu pendidikan, psikologi, hukum, kesehatan, kedokteran, pertanian dan peternakan, dan teknik.

perkembangan teknologi

Perkembangan teknologi kini berkembang secara drastis dan terus berevolusi hingga sekarang. Hingga menciptakan obyek-obyek, teknik yang dapat membantu manusia dalam pengerjaan sesuatu lebih efisien dan cepat. Salah satunya adalah seperti yang ada di Indonesia, yaitu fenomena mobil esemka yang diciptakan beberapa sekolah di Solo. Telah membuat inovasi mobil Nasional untuk Indonesia.contoh teknologi yang sangat berkembang adalah smartphone yang banyak digunakan oleh para remaja untuk bermain aplikasi aplikasi yang ada di smartphone. smartphone sekarang tidak hanya bisa digunakan untuk telepon atau hanya sekedak sms (short message service) tetepi banyak remaja yang menggunakan smartphone untuk bermain sosial media (sosmed) seperti Facebook, Twitter, Instagram dll. banyak juga anak anak kecil yang menggunakan smartphone untuk bermain gameonline.
Perkembangan teknologi memang sangat penting untuk kehidupan manusia jaman sekarang. Karena teknologi adalah salah satu penunjang Perkembangan manusia. Di banyak belahan masyarakat, teknologi telah membantu memperbaiki ekonomi, pangan, komputer, dan masih banyak lagi.
Perkembangan Teknologi
Di lain pihak suatu kebijaksanaan ‘pintu yang lama sekali terbuka’ terhadap arus teknologi asing, terutama dalam bentuk penanaman modal asing (PMA), justru menghambat kemandirian yang lebih besar dalam proses pengembangan kemampuan teknologi negara berkembang karena ketergantungan yang terlampau besar pada pihak investor asing, karena merekalah yang melakukan segala upaya teknologi yang sulit dan rumit


sumber : Disini!!

Kota Malang



Bahasa walikan merupakan ciri khas Kota Malang (AREMA)

Orang malang mempunyai ciri tersendiri yaitu suka hal-hal yang bisa mengesankan setiap orang, salah satunya adalah dalam hal berkomunikasi dengan membalikan (walikan) kata-kata.

Kota Malang



Kota Malang mempunyai beberapa Masakan khas, di antaranya:



  • Bakso Malang
  • Bakso Bakar
  • Mendol
  • Kaldu kambing kacang ijo
  • Kripik Tempe
  • Kripik Buah
  • Es gandul

Kota Malang

BUDAYA


Kekayaan etnis dan budaya yang dimiliki Kota Malang berpengaruh terhadap kesenian tradisional yang ada. Salah satunya yang terkenal adalah Wayang Topeng Malangan (Topeng Malang), namun kini semakin terkikis oleh kesenian modern. Gaya kesenian ini adalah wujud pertemuan tiga budaya (Jawa Tengahan, Madura, dan Tengger). Hal tersebut terjadi karena Malang memiliki tiga sub-kultur, yaitu sub-kultur budaya Jawa Tengahan yang hidup di lereng gunung Kawi, sub-kultur Madura di lereng gunung Arjuna, dan sub-kultur Tengger sisa budaya Majapahit di lereng gunung Bromo-Semeru. Etnik masyarakat Malang terkenal religius, dinamis, suka bekerja keras, lugas dan bangga dengan identitasnya sebagai Arek Malang (AREMA) serta menjunjung tinggi kebersamaan dan setia kepada malang.